Friday, October 18, 2013

Berkat Lempuyang Tubuh Tak Lagi Lemas

Rimpang lempuyang atau Zingiber bisa mengatasi hilangnya nafsu makan. Jenis akar-akaran ini menjadi alternatif ketika temulawak sulit ditemukan di pasaran.

Pengusaha herbal Winarko Pramono mengatakan, lempuyang sudah sejak lama dijadikan bahan jamu untuk kesehatan. “Banyak dijual tukang jamu gendong. Rasanya memang tidak enak tapi bisa menambah nafsu makan dan membuat tubuh lebih segar,” ujarnya di Toko Herbal, Sapen, Jogja, Selasa (21/8).

Lempuyang, ujar Winarko, memiliki kandungan senyawa zerumbon dan limonen. Kedua senyawa itu baik untuk mengembalikan energi yang sebelumnya hilang atau lemas.

Cara mengonsumsi lempuyang untuk mengatasi minimnya nafsu makan dilakukan dengan mengambil sari pati airnya. Rimpang mirip lengkuas dan temulawak itu sebelumnya diparut untuk mendapatkan airnya.

Setelah air diperas kemudian dicampur dengan air matang secukupnya dan diminum segera. Rasa sepat agak pahit akan terasa dari air perasan itu. Menurut Winarko, supaya rasanya agak sesuai dengan lidah, bisa ditambahkan madu untuk pemanis. “Asal digunakan dengan tepat seperti takaran, waktu, cara penggunaan, pemilihan bahan, dan disesuaikan dengan indikasi sakit hasilnya baik untuk tubuh,” lanjutnya.

Penggunaan sari lempuyang memang harus hati-hati. Soalnya, jika konsumsi terus-menerus setiap hari atau berlebih makan justru pengaruhnya kurang baik untuk tubuh. Untuk menambah nafsu makan sebaiknya minum perasan satu sendok teh sebelum makan.

Lempuyang terdiri dari tiga jenis yakni lempuyang emprit, lempuyang gajah, dan lempuyang wangi. Winarko menuturkan, untuk obat alami penambah nafsu makan sebaiknya memilih lempuyang emprit dan gajah yang berwarna kuning. Kedua jenis lempuyang itu memiliki rasa pahit dan sudah banyak digunakan untuk menambah nafsu makan.

Sementara lempuyang wangi berwarna lebih putih atau kuning pucat dengan rasa tidak pahit dan berbau lebih harum. Lempuyang wangi banyak digunakan sebagai komponen jamu pelangsing.

Khasiat Lempuyang

1. Kaki bengkak setelah melahirkan
- Ruas lempuyang dan cabe jawa dicuci bersih
- Lumatkan, beri air, lalu peras dengan kain
- Minum airnya selama sakit

2. Ambeien
- Ruas lempuyang dicuci bersih, lalu diparut
- Tambahkan dua sendok makan air matang, sedikit garam, lalu peras
- Minum dua kali sehari masing-masing satu sendok makan

3. Kolik karena kedinginan
- Satu ruas lempuyang dicuci bersih, lalu dibakar
- Tambahkan setengah jari kunyit, tiga ruastemu kunci, sepotong kayu ules, lima biji adas, 11 butir ketumbar, 11 butir merica bolong, 20 helai daun poko segar
- Rebus dengan dua gelas air sampai airnya tinggal setengah, saring
- Minum dua kali sehari, sesudah makan siang dan malam, masing-masing setengah gelas

4. Anemia
- Tiga jari lempuyang dicuci bersih, jangan dikupas
- Parut, beri gula aren, rebus dengan tiga gelas air sampai airnya tinggal segelas
- Dinginkan, minum sekaligus, ulangi beberapa kali

5. Gatal-gatal
- Ruas lempuyang dicuci bersih, lalu parut
- Beri setengah gelas air, peras, biarkan mengendap
- Ambil cairannya untuk diminum sekali sehari sampai sembuh

6. Cacingan
- Lumatkan dua jari rimpang lempuyang yang sudah dicuci dan tiga bawang merah kupas
- Tambahkan setengah gelas air, peras
- Minum dua kali sehari masing-masing dua sendok makan

Sumber :
http://www.solopos.com/2012/08/22/obat-herbal-berkat-lempuyang-tubuh-tak-lagi-lemas

0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Sahabat Gema Herbal Medika

Site Meter

Pengunjung

free counters

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP