Saturday, October 24, 2015

Khasiat Daun Nona Makan Sirih untuk Kesehatan

Nama ilmiah daun nona makan sirih adalah Clerodendrom thomsonae Balf F. Kandungan kimia dan efek farmakologis yang terkandung dalam nona makan sirih masih belum banyak diketahui. Sementara itu, efek farmakologis nona makan sirih, diantaranya menghilangkan panas dan racun.

Bagian yang digunakan dan oemanfaatannya adalah daunnya yang digunakan untuk mengobati berbagai penyakit seperti yang diraikan dibawah ini. Tumbuhan ini banyak orang yang tidak mengetahuinya karena mendengar namanya saja sudah aneh nona makan sirih apa dulunya ada nona yang makan sirih? kan jadi pertanyaan. Lupakan tentang pertanyaan itu kita mesti tahu khasiat yang terkandung dalam tumbuhan ini terutama buat kesehatan tubuh yang sangat berguna untuk mengobati berbagai jenis penyakit seperti yang akan saya jelaskan.

Penyakit yang Dapat Disembuhkan dan Cara penggunaannya :

Radang Kronis Selaput Gendang Telinga (pada anak-anak)
Cuci bersih 10-15 g daun nona makan sirih, lalu rebuas dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas. Saring air hasil rebusannya, lalu minum 2 kali sehari masing-masing ½ gelas.

Kencing Batu dan Pelancar Air Seni
Cuci bersih 15 g daun nona makan sirih segar, lalu rebus dengan 3 gelas air selama 15 menit. Setelah dingin, saring air rebusannya, lalu bagi dua untuk diminum 2 kali pada waktu pagi dan sore hari.

Mungkin itulah rincian manfaat daun nona makan sirih untuk kesehatan tubuh yang perlu anda ketahui sebagai obat tradisional alami yang berguna mengobati berbagai penyakit seperti yang tertera diatas yang saya uraikan.

Sumber :
http://manfaatdaunbuah.blogspot.co.id/2014/08/manfaat-daun-nona-makan-sirih-untuk.html

0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Sahabat Gema Herbal Medika

Site Meter

Pengunjung

free counters

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP